Mahasiswa Informatika Memperoleh Beasiswa Program AIMS
AIMS merupakan beasiswa pertukaran mahasiswa untuk belajar di perguruan tinggi konsorsium AIMS. Negara yang masuk dalam AIMS di antaranya Malaysia, Indonesia, Thailand, Filipina, Brunei Darussalam, Vietnam, Singapura, Kamboja, jepang dna Republik Korea. UAD sendiri telah menerima beasiswa AIMS ini sejak tahun 2010 dengan skema Bahasa dan Sastra serta Engineering. Prodi yang terlibat dalam program ini yakni Sastra Inggris, Bahasa dan Sastra Arab, Sastra Indonesia, Teknik Industri, Teknik Informatika, dan Teknik Kimia.
Perguruan tinggi mitra yang menjadi tujuan studi mahasiswa UAD di antaranya Universiti Malaya (Bahasa dan Sastra Arab), Universiti Teknologi MARA Malaysia (Sastra Inggris), Universiti Malaysia Pahang (Teknik Kimia, Teknik Informatika, dan Teknik Industri), Thamassat University (Sastra Inggris), University of Brunei Darussalam (Sastra Inggris), dan Busan University of Foreign Studies Republik Korea (Sastra Indonesia). Pada tahun 2023, program AIMS dilaksanakan secara luring, di mana keenam prodi tersebut saling bertukar mahasiswa.
Tahun ini mahasiswa UAD yang menerima program beasiswa AIMS sebantyak 27 orang dan 2 diantaranya adalah mahasiswa Informatika, yaitu Aditya Oryza Mahendra dan Haidir Abdillah.
Mahasiswa Informatika memiliki peluang untuk terlibat dalam berbagai program yang kerjasama dengan berbagai negara.